Sabtu, 08 Desember 2018

Bos Huawei Ditangkap, Apa Dampaknya ke RI?

Berita - Penangkapan petinggi Huawei, Meng Wanzhou, bakal memberikan dampak ke Indonesia. Setidaknya, ada dua kemungkinan dampak dari penangkapan ini.

Ekonom Samuel Aset Manajemen, Lana Soelistianingsih menerangkan, penangkapan bos Huawei ini berkaitan dengan kelanjutan perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China. Lana mengatakan, penangkapan ini akan memberikan posisi tawar yang lebih kuat pada AS dalam perang dagang.

Sebab, penangkapan ini bisa menjadi senjata AS untuk membuktikan tuduhannya terkait pencurian teknologi.

"Jadi lebih menjadi menjustifikasi tuduhan Trump terhadap China dan menekan China untuk mau negosiasi sama AS. Itu menjadi posisi tawar AS yang lebih besar," ujar dia kepada Detik.com, Sabtu (8/12/2018).

Dengan posisi yang melemah, bisa saja China menerima permintaan AS dalam perang dagang. Artinya, perang mereda.

Bagi Indonesia, meredanya perang dagang memberi keuntungan karena ekonomi tidak jadi melambat. Apalagi, China merupakan mitra dagang utama Indonesia.

"Artinya kesepakatan terjadi berarti ekonomi global nggak perlu turun. Ekonomi global masih bisa tumbuh baik, China itu mitra dagang Indonesia, untuk menjual komoditas. Dari sisi ekspor terbantu karena ekonomi tidak jadi melambat," terangnya.

"Tapi, karena kasus ini mungkin Huawei akan sulit masuk pasar Kanada AS, jadi dia akan mencari pasar ya ke Asia di antaranya ke Indonesia," tambahnya.

Lana melanjutkan, jika China tetap melawan meski dalam posisi melemah maka ada dampak beruntun yang diterima Indonesia. Dampaknya yakni, penurunan ekspor karena ekonomi China melambat, serta gempuran barang impor ke dalam negeri.

"Kita kena negatif baik impor ekspor, ekspor turun karena ekonomi China melambat, karena impor dia terhadap komoditas turun. Barang dia nggak banyak bisa banyak kejual AS ke kita juga, impor kita naik, dua-duanya jelek. Iya, serangan double, barang China mau jual ke mana dengan tarif tinggi ke AS," tutupnya.

Baca Juga : Cara Mudah Menang 

Klik Disini : Daftar Baru 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar